Program Bantuan Jalan Usaha Tani Desa Kalimade akan segera dilaksanakan.Seluruh petani menyambut antusias dengan adanya Program Jalan Usaha Tani di desa Kalimade hal ini terbukti dengan partisipasi para Petani yang saling bahu membahu menata lokasi yang akan dilaksanakan program tersebut.
Kerja sama para petani dari dua desa yaitu desa kalimade dan desa Ponolawen dalam mensukseskan program jalan usaha tani dilakukan pada hari kamis16 Juni 2011 dengan melaksanakan kerja bakti meratakan lokasi yang akan dibangun dalam waktu dekat,lebih dari 100 orang petani berpartisipasi dalam kegiatan tersebut yang juga dipantau oleh Kepala Desa masing-masing.
Kades Kalimade dan Kades Ponolawen sedang memantau kegiatan |
Patok 0 meter |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar